Karolin Katakan Hal Ini di Hadapan ‘’Lautan Manusia’’ di Pontianak Utara


Lautan manusia memenuhi area kuliner BPAS di Pontianak Utara, Kalimantan Barat, 4 Juni 2018 malam, ketika digelar acara deklarasi sebuah organisasi masyarakat bernama Demi Anak Generasi (DAG).

Organisasi masyarakat ini mendukung Karolin Margret Natasa dan Suryadman Gidot, Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023.

Di hadapan ribuan orang itu, Karolin mengatakan, tak akan menyia-nyiakan dukungan mereka. Dengan dukungan yang luar biasa ini, Karolin akan membuktikan kinerja yang baik untuk masyarakat.

"Selama menjadi anggota DPR RI, saya belajar pemerintahan dengan teman-teman di pemerintah pusat, dan dengan orang tua saya sendiri. Saya keliling Indonesia untuk melihat bagaimana orang membangun daerah, sehingga bisa menjadi acuan untuk membangun Kalbar ke depan," kata Karolin.

Pilihannya untuk berkiprah di dunia politik sangatlah total. Di antaranya dengan melepas status pegawai negeri sipil, ketika sembilan tahun lalu memutuskan menjadi calon anggota DPR RI.

"Selama saya menjadi anggota DPR, saya juga sudah bekerja untuk masyarakat Kalbar, sehingga saya siap kembali bekerja untuk masyarakat Kalbar," tegas Karolin.

Perwakilan BPAS, Sutio Guntoro mengatakan, masyarakat yang sangat antusias hadir di deklarasi DAG membuktikan mereka sangat mengharapkan pasangan ini bisa memimpin Kalimantan Barat ke depan. Sutio mengharapkan, ribuan orang ini memberikan dukungan penuh untuk pasangan Karolin-Gidot. (*)

No comments