Karolin-Gidot Pilihan Generasi Milenial: Survey Fait
Direktur Forum Akademisi IT (Fait) Hotland Sitorus dalam jumpa pers Sabtu (16/6/18) malam di Pontianak, memaparkan, persentase tersebut didapat berdasarkan hasil survey Fait dengan tema Persepsi Publik dan Pemilih Milenial Kalimantan Barat.
Pemilih mileneal yang mengarah pada kandidat Sutarmidji-Ria Norsan sebesar 31,17 persen, dan ke Milton-Boyman 5,36 persen.
"Untuk mengukur sejauh mana keberhasilan usaha yang dilakukan para kandidat, tentunya perlu dilakukan suatu cara ilmiah, berupa riset terhadap persepsi dan opini publik dalam bentuk survei," katanya.
Dari aspek usia pemimpin Kalbar 5 tahun ke depan, responden menghendaki pemimpin muda (31 sampai 49 tahun) sebesar 84 persen. Bagi responden, Karolin- Gidot paling populer, sebesar 87,8 persen. Sementara Sutarmidji–Ria Norsan 85,4 persen.
Fait melakukan survei face to face sejak 1 hingga 6 Juni 2018, melalui metide multistage random sampling. Jumlah responden 1.200 orang yang tersebar di 14 Kabupaten/Kota secara proporsional.
Pengelompokan responden berdasarkan usia dikelompokkan menjadi 4 yaitu, pemilih muda (milenial), usia 17 sampai 19 tahun sebesar 59,1 persen persen, pemilih dewasa muda, usia 40 sampai 49 tahun sebesar 18,1 persen, pemilih dewasa tua, usia 50 sampai 59 tahun sebesar 12,5 persen dan pemilih tua (Sepuh), usia 60 tahun ke atas sebesar 10,3 persen. (*)
No comments